SMARTLY INDONESIA

MENAMBAH WAWASAN DAN PENGETAHUAN

PASANG IKLAN

Advertising

Globalisasi(rangkuman)


A.Pengertian globalisasi
Kata globalisasi diambil dari kata globe yang artinya bola dunia. Kemudian kata globe menjadi kata global yang berarti universal atau keseluruhan yang saling berkaitan.
Jadi globalisasi : proses menyatunya warga dunia secara umum dan menyeluruh menjadi kelompok masyarakat.

B.Dampak/pengaruh globalisasi

1.Dampak positif
Dampak positif globalisasi antara lain :
-Mudahnya masyarakat memperoleh informasi.
-Masyarakat menjadi berwawasan yang lebih luas.
-Kehidupan sosial ekonomi lebih produktif.
-Membuat bangsa indonesia sejajar dengan bangsa lain.
-Mudahnya alat transportasi.
2.Dampak negatif
Dampak negatif dari globalisasi :
-sikap individualisme
-sikap materialisme
-munculnya paham liberalisme
-sikap hidup mewah dan boros
-munculnya pergaulan bebas.

C.Perubahan perilaku dalam masyarakat akibat globalisasi
  
1.Gaya hidup
Misalnya : gaya rambut yang di cat ala orang barat, belanja di supermarket.
  
2.Nilai, norma dan etika
Misalnya : banyak anak-anak yang tidak menghormati orang yang lebih tua, penggunaan narkoba, pergaulan bebas.
3.Komunikasi
Misalnya : penggunaan hp, internet, dll.

4.Transportasi
Misalnya : penggunaan aplikasi seperti go ojek, grab bike, dll.

5.Tradisi
Tradisi ini diharapkan tetap dipertahankan karena merupakan akar buadaya bangsa.
Misalnya : upacara pernikahan, sekaten, sedekah deso.

6.Estetika
Yaitu norma keindahan yang diakui masyarakat umum.
7.Makanan
8.Pakaian

*Usaha-usaha untuk menanggulangi pengaruh negatif globalisasi :
1.Peningkatan sumber daya   manusia yang dilandasi iman dan takwa.
2.Harus selektif dalam menerima/meniru budaya asing.
3.Menyukai budaya sendiri dan menyikai produksi dalam negeri
4.Menghargai waktu dan disiplin
5.Menjaga sopan santun dalam pergaulan
6.Tidak meninggalkan sikap gotong royong, persatuan, dan kesatuan
7.Melatih hidup sederhana.

*Usaha-usaha pemerintah dalam rangka mengenalkan budaya indonesia :
1)Melakukan lawatan budaya
Lawatan budaya adalah melakukan kunjungan ke luar negeri untuk menampilkan budaya indonesia.
2)Mengadakan pertukaran pemuda antar bangsa.
3)Mengikuti bernagai festival budaya internasional.
4)Membuka kesempatan bagi pelajar dan mahasiswa asing belajar di indonesia.
5)Kerja sama di bidang budaya antar bangsa.

*Sikap terhadap globalisasi :
1.Bijaksana
2.Waspada
3.Selektif
4.Menerapkan nilai-nilai agama











0 Response to "Globalisasi(rangkuman)"

Post a Comment

wdcfawqafwef

creative